Event Kuliner Hi Market Surabaya menggaet banyak pengunjung


Event Kuliner Hi Market Surabaya yang diadakan di pada Jumat (20/9) sukses menarik ribuan pengunjung dari berbagai daerah di Surabaya. Acara yang diadakan mulai hari Jumat tanggal 20 september hingga 22 september 2024 menampilkan lebih dari 50 stand makanan viral yang sedang ramai di perbincangkan.


Event ini di handle oleh 4 panitia sehingga menyulitkan mereka saat ingin di wawancarai. Dengan mengusung tema Game Arcade, tujuan diadakannya event ini adalah untuk memberikan nostalgia kepada anak-anak 90'an yang datang untuk kembali mengingat game-game zaman dulu yang pernah mereka mainkan sembari menikmati makanan dan barang-barang viral yang dijual di stand dengan live musik yang sudah disediakan. 


Pengunjung terlihat antusias dengan melihat berbagai hidangan dan barang-barang yang ada di stand. Salah satu pengunjung, Veni (18), mengatakan, "Kalau menurut aku sih sebagai pengunjung aku suka banget di adain acara ini, selain untuk bahan nostalgia tadi juga aku sempet kenalan sama pengunjung lain dan sempet bercanda juga bicarain game-game zaman dulu yang pernah kita mainin, jadi bertukar cerita gitu jadi seru banget deh!"


Walaupun ditujukan untuk anak kelahiran tahun 90'an event ini juga mempersilahkan siapa pun untuk berkunjung tanpa memandang umur. 


Nama : Annisa Annastia Azzahra 

NIM : 24041184143


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Honda DBL East Java North Bukan Hanya Sekedar Pertandingan Basket Biasa

Surabaya Menghadapi Tantangan Iklim yang Ekstrem

Fenomena Kemacetan di Jalan Ketintang Surabaya : Macet Banget Bikin Badmood